Rifat/Scott Alami Gangguan Teknis

Rifat Sungkar (kiri) bersama Manager Tim Fastron Worl Rally Team, Indra Prasetyo (tengah) mendapat dukungan dari Duta Besar RI untuk Portugal, Albert Matondang (kanan). Dok Pribadi

Rifat Sungkar (kiri) bersama Manager Tim Fastron Worl Rally Team, Indra Prasetyo (tengah) mendapat dukungan dari Duta Besar RI untuk Portugal, Albert Matondang (kanan). Dok Pribadi

PERELI Indonesia Rifat Sungkar dan navigator Scott Beckwith mengalami gangguan teknis pada lomba hari pertama Vodafone Rally de Portugal di kota Lisabon, Jumat (29/03/2012).

Pereli yang membawa bendera Fastron World Rally Team itu memulai pertarungannya diawali dengan Super SS Imperio Belem yang digelar di tengah kota Lisabon, Portugal, Kamis (29/3) waktu setempat.

Rifat/Scott yang mendapat dukungan dari Duta Besar RI untuk Portugal, Albert Matondang beserta sejumlah staf KBRI di Portugal, mobilnya melintas di lintasan bertipe tarmac (kerikil) sejauh 3,27 km. Baca lebih lanjut

Rifat/Scot Mulai Bertarung

Rifat/Scott siap beraksi di WRC Portugal 2012 - Dok Pribadi

Rifat/Scott siap beraksi di WRC Portugal 2012 - Dok Pribadi

PERELI Indonesia Rifat Sungkar/Scott Beckwith (Fastron World Rally Team), Kamis (29/03/2012), memulai pertarungannya dalam WRC Rally de Portugal yang bermarkas di Farou, Portugal. Baca lebih lanjut

Rifat/Scott Jajal Rally de Portugal

Rifat/Scott saat beraksi di APRC CHINA 2009 - Dok Pribadi

Rifat/Scott saat beraksi di APRC CHINA 2009 - Dok Pribadi

SETELAH melakukan perjalanan yang melelahkan selama kurang lebih 30 jam, pereli Indonesia, Rifat Sungkar (Fastron World Rally Team), tiba di Portugal, Minggu (25/03/2012). Dia akan mengikuti salah satu seri World Rally Championship (WRC), yaitu Vodafone Rally de Portugal, 29 Maret–1 April 2012 di Lisabon dan Faro, Portugal.

Rifat Sungkar terdaftar sebagai salah satu pereli yang memperebutkan WRC Rally Class, yaitu peserta yang menggunakan kendaraan Group N/2.000cc Turbo 4WD dan merupakan kejuaraan baru yang diperebutkan dalam kejuaraan dunia (WRC) 2012 ini. Baca lebih lanjut